Pati, PRESISI-NEWS.com
Menejelang Hari Bhayangkara ke-77 pada tanggal 1 Juli 2023 mendatang, Polresta Pati memberi sokongan dan dukungan kepada Pemerintah Kabupaten Pati dalam penuntasan stunting, salah satunya melalui kegiatan bakti sosial kesehatan.
Kapolresta Pati, Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama, menghadiri peresmian pelaksanaan proyek percontohan ‘Ayo Berdenting’ di Desa Tlogosari Kecamatan Tlogowungu, Selasa (14/06/2023) mengatakan, bahwa penuntasan anak-anak dengan permasalahan stunting menjadi tanggung jawab bersama, karena anak-anak ini merupakan calon-calon pemimpin bangsa.
“Oleh sebab itu, harapan kita bersama penanganan stunting ini tidak hanya ‘hangat-hangat tahi ayam’ tetapi kita semua berperan serta secara aktif. Sehingga ke depan di Kabupaten Pati betul-betul tidak ada stunting,” cetus Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama.
Polresta Pati, kata Kombes Pol Andhika, juga akan sinergi dengan dinas-dinas terkait untuk aksi di lapangan dalam upaya pencegahan stunting.
“Pada peringatan Hari Bhayangkara yang ke-77 ini Polresta Pati melaksanakan kegiatan bakti kesehatan. Di mana kami bekerja sama dengan pemerintah daerah untuk mencegah stunting yang ada di Kabupaten Pati,” ungkapnya.
“Salah satunya seperti ‘Ayo Berdenting’ ini kita bersatu padu dengan Pemda untuk penanganan masalah stunting dengan kegiatan-kegiatan pencegahan maupun edukasi pemeriksaan dan lain sebagainya,” tutupnya.
Pada kesempatan itu, Polresta Pati menyerahkan bantuan makanan pendamping ASI kepada ibu-ibu yang punya balita di Desa Tlogosari Kecamatan Tlogowungu. (red)
Sumber Berita:
Humas Polresta Pati.