Sukoharjo, PRESISI-NEWS
Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1443 H, Polres Sukoharjo menggelar kegiatan Bakti Religi dengan membersihkan masjid-masjid yang dipersiapkan untuk Sholat Idul Fitri.
Dari tinjauan di lokasi, Kepolisian Kota Makmur tersebut tampak antusias melakukan aksi sosial ini. Salah satu masjid yang dituju adalah Masjid Agung Baiturrahmah Kabupaten Sukoharjo.
“Hari ini kita gelar Bakti Religi dengan membersihkan masjid-masjid di 12 Kecamatan di Kabupaten Sukoharjo yang akan dipergunakan untuk Sholat Idul Fitri 1443 H. Untuk menjangkaunya, kita terjunkan anggota baik dari Polres maupun Polsek Jajaran Polres Sukoharjo,” ujar Kapolres Sukoharjo AKBP Wahyu Nugroho Setyawan, Sabtu (30/4/2022).